-->

3 Cara Mengetahui Nomor KPJ (BPJS TK) yang Hilang, Ini Solusinya

Sifat lupa merupakan satu diantara anugerah luar biasa yang diberikan kepada manusia dari Tuhan Yang Maha Esa.

Bagaimana tidak, contoh kecilnya dengan bisa lupa manusia akan selamat dari resiko kelelahan otak, karena jika daya pikir selalu dipacu untuk bekerja sampai lupa untuk istirahat, yang ada bisa saja menimbulkan kepenatan atau rasa sakit kepala, tentu Anda setuju bahwa itu tidak bagus buat kesehatan bukan?

cara mengetahui nomor kpj bpjs ketenagakerjaan yang hilang

Namun berbeda ceritanya jika sifat lupa ini bertamunya pada sesuatu yang berhubungan dengan hal penting pada kehidupan sehari-hari, misalnya saja seperti lupa mematikan kompor di dapur setelah tidak dipakai, lupa menaruh kunci rumah, atau lupa bahwa sudah ditunggu kekasih hati di pelaminan (eh!..), dan masih banyak lagi contoh lainnya yang tentu teman-teman lebih ahli dalam menggali melalui pengalaman hidup.

Pada dasarnya definisi lupa adalah suatu proses alamiah dimana seseorang tanpa disadari akan kehilangan ingatan jangka pendek dan atau jangka panjang.

Mengapa dikatakan proses alamiah karena jika hal itu disengaja maka sudah dapat menggeser kosa kata menjadi istilah baru yaitu sengaja lupa, contoh kecilnya yaitu jika ada seseorang pura-pura lupa melunasi hutang tetangga. Ets!.. Tapi ini tidak patut untuk ditiru ya karena berpotensi merusak tali persaudaraan teman-teman.

Nah pada kesempatan kali ini kami akan mengangkat topik yang sering menjadi keluh resah dan kebetulan banyak dialami oleh para peserta BPJS Ketenagakerjaan, yaitu lupa nomor KPJ atau Kartu Peserta Jamsostek (BPJS TK) yang dimiliki dengan dalih telah merasa kehilangan.

Tentu hal ini akan berpotensi menjadi kendala besar bagi para peserta BPJS Ketenagakerjaan, terlebih jika peserta yang bersangkutan  tidak tahu apa solusi yang bisa dilakukan, atau tidak mengetahui kalau ada alternatif lain cara mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang.

cara mengetahui nomor kpj bpjs yang hilang

Mengingat bahwa keberadaan nomor KPJ sangatlah begitu penting dengan segala hal yang berkaitan dengan layanan asuransi BPJS Ketenagakerjaan. Intinya kita sebagai peserta BPJS TK akan merugi karena banyak kehilangan akses atas hak yang dimiliki sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Kabar baiknya kami telah menemukan solusi terbaik dalam mengatasi permasalahan seperti ini, agar nantinya peserta BPJS Ketenagakerjaan bisa menemukan jalan keluar dan berhasil terlepas dari jeratan rasa resah gelisah yang membuat pikiran menjadi semakin bingung dan gundah.

Baiklah dengan senang hati dan tanpa berlama-lama seperti menunggu antrian kamar mandi yang mengular, mari simak baik-baik artikel informatif di bawah ini dari awal sampai akhir, agar teman-teman tidak ketinggalan sedikitpun wawasan yang harus diketahui tentang cara mengetahui nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan yang hilang.

Selamat membaca dan menyimak solusinya!

3 Cara Mengetahui Nomor KPJ (BPJS TK) yang Hilang


Sebelum melanjutkan pembahasan utama, kami harap teman-teman pembaca dan para peserta BPJS Ketenagakerjaan sudah paham dan mengerti betul tentang apa itu KPJ atau apa yang dimaksud KPJ BPJS Ketenagakerjaan.

Karena dengan mengetahui apa yang dimaksud KPJ, teman-teman akan terbantu untuk bisa memahami lebih baik isi dari informasi yang kami bagikan ini, yaitu tentang 3 cara mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang.

 apa itu kpj bpjs ketenagakerjaan

Bagi teman-teman yang ingin mengetahui lebih mendalam apa itu KPJ BPJS Ketenagakerjaan, kami telah membahasnya secara lengkap, ringkas dan tuntas pada postingan sebelumnya. Untuk membacanya silahkan Klik Di Sini.

Singkat cerita peran nomor KPJ bagi peserta BPJS TK bisa dikatakan sangatlah penting, oleh karenanya kami sarankan untuk peserta menyimpan kartunya baik-baik jika masih memiliki, dan selain itu jangan lupa juga untuk menyalin nomor KPJ pada buku catatan pribadi atau media lainnya yang mudah untuk di akses pribadi.

Mengingat bahwa tiada yang tahu nasib di jalan, bisa saja manusia di landa ujian seperti lupa menaruh kartu BPJS Ketenagakerjaan, kartunya hilang terbakar, rusak hingga tidak bisa terbaca atau jatuh sewaktu pergi berangkat kerja dan lain sebagainya.

Karena apabila kartu BPJS Ketenagakerjaan sampai hilang dan tidak punya salinan data nomor KPJ yang dimiliki, yang ada akan menjadi penghambat apabila peserta BPJS TK hendak menggunakan layanan dari asuransi jaminan kesehatan tenaga kerja ini.

Namun apalah daya jika nasi sudah menjadi bubur, dan kartu BPJS Ketenagakerjaan serta nomor KPJ yang kita miliki raib hilang entah di mana. Dan yang ada hanyalah meinggalkan rasa penyesalan serta pembelajaran agar kedepannya tidak terulang lagi pada hal lain yang dimiliki. Jika itu yang memang terjadi dan dialami oleh kita sebagai peserta BPJS TK, kami harap teman-teman untuk bersabar dan menghirup nafas dalam-dalam.

cara mengetahui nomor kpj yang hilang

Karena kabar bahagianya kami telah berhasil merangkum solusi terbaik untuk menangani persoalan tersebut, solusi yang bisa dipilih dari 3 cara mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang.

Silahkan perhatikan informasi di bawah ini untuk lebih jelasnya.

#1. Cobalah Berkonsultasi Dengan HRD Perusahaan


Dengan berkonsultasi langsung dengan HRD Perusahaan yang pernah mendaftarkan kita sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, bisa menjadi pilihan pertama yang dapat kita lakukan untuk cara mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang.

cara cek nomor bpjs ketenagakerjaan

Karena bagaimanapun HRD Perusahaan adalah pihak pertama yang memiliki wewenang atas kita sebagai karyawan, dan paling tahu mengenai data kepesertaan BPJS TK milik kita.

Kita bisa menyampaikannya langsung pokok persoalan kepada HRD Perusahaan, dan menceritakan kronologi yang ada dengan harapan bisa menerima petunjuk untuk mendapatkan kembali informasi terkait nomor KPJ (BPJS TK) yang kita miliki.

Akan tetapi jika arah mata angin masih tidak sesuai harapan dan ternyata dengan berkonsultasi dengan HRD Perusahaan belum menemukan titik terang, kami harap teman-teman peserta BPJS TK yang kehilangan nomor KPJ agar sedikit lebih bersabar. Mungkin ada baiknya jika mencoba solusi aternatif ke-2 (dua) ini bisa menjadi jawaban.

#2. Mengunjungi Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Terdekat


Jika memang alternatif di atas belum berhasil, kami sarankan agar teman-teman peserta BPJS TK mengambil Plan B, yaitu dengan mencoba mengunjungi kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan yang dekat dengan tempat tinggal kita.


Dan sebagai bekal perjalanan, sebaiknya kita menyiapkan berkas dokumen penunjang sebelum nantinya akan pergi berkunjung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan, karena bagaimanapun kita semua tentu tidak mengharapkan terjadinya pemborosan waktu, yaitu dengan disibukkan kegiatan pulang pergi hanya untuk mengurus persyaratan yang masih kurang lengkap.

Berikut ini adalah daftar berkas dokumen yang dapa dicatat dan dipersiapkan sebelum pergi ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan, karena di sana nantinya kita akan diminta untuk melengkapi data sebagai berikut :

  • E-KTP milik kita
  • Kartu Keluarga
  • Nama Ibu Kandung
  • Biodata Pribadi

Asalkan dari perusahaan dimana tempat kita bekerja sudah mendaftarkan diri kita sebagai peserta BPJS TK, maka nomor KPJ milik kita akan dapat ditelusuri oleh petugas dengan mudah.

Namun jika teman-teman tanpa disangka masih belum juga berhasil mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang, maka solusi pamungkasnya adalah dengan mengajukan pengaduan laporan. Untuk lebih jelasnya silahkan simak informasi berikutnya.

#3. Mengajukan Pengaduan di Situs Lapor


Untuk kita yang kebetulan ingin mendapatkan informasi terkait nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang, maka cara ini cukup ampuh juga untuk dicoba.

Situs lapor resmi ini disediakan oleh pemerintah dengan tujuan membantu bagi masyarakat yang ingin mengajukan pengaduan secara online. Untuk mengaksesnya silahkan Klik Di Sini.

cek nomor kpj online

Jika sudah bisa masuk pada situs resminya langsung saja kita lakukan proses registrasi hingga selesai, setelah itu mulailah sampaikan pengaduan dengan menulis pesan yang menjelaskan secara detail persoalan yang dialami, termasuk usaha apa saja yang sudah dilakukan sebelumnya untuk memperoleh kembali nomor KPJ yang hilang.

Jangan lupa untuk mempersiapkan identitas diri berikut ini :

  • E-KTP
  • Tempat Tanggal Lahir
  • Alamat Tempat Tinggal
  • Nama Ibu Kandung
  • Kartu Keluarga
  • Email Aktif
  • Nama Perusahaan yang Menerbitkan Kartu BPJS TK Sebelumnya

Alur selanjutnya dari pesan pengaduan tersebut yang kita kirim akan diteruskan kepada pihak BPJS Ketenagakerjaan, maka yang perlu kita lakukan adalah menunggu sambil mengcrosscek akun kita di situs lapor tersebut. Apabila data kita dinyatakan valid, kita akan bisa memperoleh kembali nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang.

Jadi jika pada akhirnya nomor KPJ sudah dapat diketahui dan kita juga ingin mencairkan dana JHT BPJS TK, maka sebaiknya kita segera melakukan proses selanjutnya dengan membuat surat kehilangan dari kepolisian.

Atau kita juga bisa mengambil langkah aman dengan membuat kartu digital atau kartu virtual BPJS Ketenagakerjaan, karena fungsi dan kedudukan kartu digital BPJS TK sama persis dengan kartu aslinya. Untuk mengetahui panduan dan cara membuat kartu digital BPJS TK silahkan Klik Di Sini.

cara mengetahui nomor kpj jamsostek yang hilang

Itulah pembahasan tentang 3 cara mengetahui nomor KPJ (BPJS TK) yang hilang. Semoga bermanfaat bisa membantu persoalan yang dihadapi hingga berhasil dan see you!

0 Response to "3 Cara Mengetahui Nomor KPJ (BPJS TK) yang Hilang, Ini Solusinya "

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Sesuai Dengan Topik Pembahasan,Komentar Spam Tidak Akan Muncul Sorry..!!!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel